lksotomotif.com - Ford Fiesta adalah mobil kecil jenis sedan dan hatback yang diproduksi oleh perusahaan Amerika Serikat. Awal produksi dilakukan pada tahun 1976 untuk pasar global. Pada tahun 2010, Fiesta generasi keenam (Mark VI) diluncurkan di seluruh dunia, termasuk di pasar Amerika Serikat dan Kanada, sehingga menjadikan model Fiesta pertama yang dijual di pasar Amerika Utara sejak tahun 1980.Penjualan dari Ford Fiesta telah mencapai lebih dari 18 juta unit sejak diluncurkan tahun 1976.
Namun sayangnya pada tahun 2023, Ford secara resmi telah menghentikan produksi Ford Fiesta dengan alasan mereka fokus pada pengembangan mobil listrik. Walaupun sudah tidak diproduksi, nyatanya penggemar Ford Fiesta di seluruh dunia masih sangat banyak.
Tak terkecuali di Indonesia yang masih banyak para pengguna mobil ini. Ada beberapa alasan mengapa mobil ini masih digemari, beberapa alasan terkait hal ini seperti bentuk mobil yang terlihat sporty, menawarkan sensasi pengendaraan terbaik di kelasnya dengan harga yang masih cukup terjangkau.
Perawatan yang baik dan sesuai pabrikan adalah langkah yang bisa dilakukan oleh pemilik Ford Fiesta agar mobil selalu sehat dan siap digunakan.
Berikut ini adalah data mesin ( Engine data ) untuk Ford Fiesta 1.4 L ( 1400 CC ) yang meliputi spesifikasi diameter lubang silinder, panjang lubang silinder, torsi, kapasitas oli, kapasitas cairan, celah katup dan spesifikasi oli mesin yang direkomendasikan pabrikan.
Data Mesin Ford Fiesta 1.4 L
Spesifikasi Mesin
Beriktu adalah spesifikasi mesin Ford Fiesta 1.4 L
Description | Nilai |
---|
Emission level | IV |
Firing order | 1-3-4-2 |
Bore | 76.0 mm |
Stroke | 76.5 mm |
Displacement | 1388 cc |
Compression ratio | 11:01 |
Power output | 71 kW(96 PS )/5770 Rpm |
Torque | 128 Nm /4200 Rpm |
Maximum permissible engine speed continue | 6200 Rpm |
Maximum permissible engine speed intermittent | 6425Rpm |
Idle Speed | 750 Rpm |
Maximum oil comsumtion | 0.5 L/1000 Km |
Tekanan Oli
Berikut adalah data spesifikasi tekanan oli Ford Fiesta
Description | Bar |
---|
Oil pressure ( minimum, oil temperature 80derajat celcius ) at 800 RPm | 1 |
Oil pressure ( minimum, oil temperature 80derajat celcius ) at 2000 RPm | 2.5 |
Pressure relief valve opening pressure | 4 |
Kapasitas Oli Mesin
Berikut adalah daftar kapasitas oli mesin Ford Fiesta 1.4 L
Description | liter |
---|
Initial fill including oil filter | 4.05 |
Service fill including oil filter | 3.8 |
Service fill excluding oil filter | 3.5 |
Celah Katup
Berikut ini adalah daftar spesifikasi celah katup masuk dan buang Ford Fiesta 1.4L
Description | mm |
---|
Valve clearence ( engine cold ), intake | 0.17 - 0.23 |
Valve clearence ( engine hot ). Exhaust | 0.27 - 0.33 |
Pelumas
Berikut ini adalah daftar spesifikasi pelumas yang direkomendasikan oleh pabrikan untuk Ford Fiesta 1.4 L
Item | Spesification |
---|
Ford Formula E SAE 5W-30 Engine Oil | WSS-M2C913-C |
Silicone grease | ESE-M1C171-AA |
Hal menarik dari data diatas adalah bahwa mesin ford fiesta mengkonsumsi 0,5 liter oli dalam rentang jarak tempuh 1000 Km. Ini artinya, sebagai pemilik Anda harus sering - sering mengecek kondisi oli mesin melalui dipstick yang ada.
Dari data tersebut, Anda jangan heran jika mesin dalam keadaan normal dan oli mesin Anda mengalami kekurangan yang memang diakibatkan oleh karakteristik mesin, bukan karena kebocoran atau kerusakan mesin.
0 Response to " Data Mesin Ford Fiesta 1.4 L ( Kapasitas Oli, Tenaga, Cairan Dan Celah Katup )"
Post a Comment