lksotomotif.com - Untuk menambah rasa kenyamanan dalam berkendara, maka setiap kendaraan dilengkapi dengan sistem suspensi. Sejak awal ditemukan mobil, para insiyur telah melengkapi mobil dengan sistem suspensi sederhana.
Fungsi sistem suspensi adalah untuk meredam goncangan yang diakibatkan oleh kondisi jalan yang tidak rata. Getaran dan goncangan yang diterima oleh mobil hanya diteruskan ke bagian chasis saja, dan hanya sedikit saja yang tersalur ke body.
Seiring dengan perkembangan teknologi, suspensi pada mobil dirancang dengan beragam bentuk dan konstruksi. Salah satu jenis suspensi yang banyak digunakan di mobil pada saat ini yaitu suspensi jenis independen.
Berikut ini konstruksi dan jenis - jenis suspensi independen.
A. Sifat – Sifat Secara Umum Suspensi Independen
a.Gerakan salah satu roda tidak mempengaruhi roda lain
b.Konstruksi agak rumit
c.Membutuhkan sedikit tempat
d.Jarak roda dan geometri roda berubah saat pemegasan
e.Titik berat kendaraan dapat rendah (nyaman dan aman)
f.Pegas dapat dikonstruksi lembut (pegas tidak membantu mengantar gerakan roda)
g.Perawatan lebih sulit
B. Penggunaan Suspensi Independen
a.Aksel depan dan belakang (kendaraan penumpang / sedan)
b.Aksel depan saja (kendaraan menengah dan berat)
C. Jenis - Jenis Suspensi Independen
a. Suspensi Mac Pherson
1. Dengan lengan melintang dan batang penahan
Lengan melintang : Mengantar gerakan roda (arah melintang) saat pemegasan
Batang penahan : Menahan gaya memanjang (rem, penggerak dsb)
Penggunaan : Aksel depan dengan / tanpa penggerak roda
2. Dengan lengan melintang dan memanjang
Lengan memanjang : Mengantar gerakan roda / mengatasi gaya melintang dan memanjang
Penggunaan : Aksel belakang tanpa penggerak roda
3. Dengan lengan "L"
Lengan “L” mengantar gerakan roda (menahan gaya memanjang/ melintang). Penggunaan: Aksel depan dengan / tanpa penggerak roda
4. Suspensi Mac. Pherson Sistem “Honda” (Suspensi Lengan Melintang)
Suspensi ini tergolong “Suspensi Wish Bone” atau lengan melintang yang dikembangkan dari suspensi Mac. Pherson oleh Honda. Penggunaan: Aksel depan dengan penggerak roda.
b. Suspensi Wish Bone
1. Suspensi Wish Bone dengan Pegas Koil
Penggunaan: Aksel depan tanpa penggerak roda
2.Suspensi Wish Bone dengan Pegas Batang Torsi
Pada suspensi Wishbone, lengan atas dibuat lebih pendek daripada lengan bawah, supaya saat pemegasan:
a) Jarak roda tidak berubah (keausan ban berkurang)
b) Tumpuan roda saat pemegasan (belok) baik
c.Suspensi Independen dengan Aksel Lengan Torsi
Pada saat salah satu roda berpegas (juga pada saat belok), maka lengan torsi menerima beban puntir sehingga berfungsi seperti stabilisator.
Penggunaan: Aksel belakang tanpa penggerak roda.
d. Suspensi Independen Lengan Memanjang
Lengan memanjang mengantar gerakan roda dan menahan gaya memanjang / melintang. Penggunaan: Aksel belakang tanpa penggerak roda.
Lengan miring : Untuk menahan gaya melintang & memanjang
Penggunaan : Aksel belakang dengan penggerak roda
0 Response to "Konstruksi Suspensi Independen Dan Jenis - Jenisnya"
Post a Comment