16 Fitur Terbaru Toyota Fortuner 2020 Yang Wajib Diketahui Oleh Calon Pembeli

fitur terbaru pada toyota fortuner 2020


Toyota Fortuner  Facelife 2020 resmi di perkenalkan oleh Toyota Motor Thailand Company Limited di Thailand pada Kami ( 4/6/2020). Bukan hanya Fortuner, Toyota Thailand juga memperkenalkan Toyota Hilux, yang mana seperti kita ketahui bahwa keduanya merupakan produk satu flatform yang  berbeda segmen.

Thailand didapuk menjadi negara pertama peluncuran Fortuner karena tingkat penjualannya di Negara gajah putih tersebut paling tinggi di Asia.

Fortuner 2020 memiliki dua jenis type yaitu type Standar untuk paling rendah dan  type Legender untuk varian yang paling tinggi. Dibandingkan versi terdahulunya, pada Fortuner 2020 in terdapat fitur - fitur terbaru. Apa saja ? berikut ulasan 16 Fitur terbaru Toyota Fortuner 2020.


1. New Ambient Illumination



Garis cahaya yang menyala pada  doortrim pintu akan memberikan kesan kemewahan dan kesan fituristik yang tidak akan Anda dapat pada kendaraan lain.


2. Wireless Charger


Dengan adanya wireless charger, akan memberikan kemudahan bagi penumpang dan pengemudi untuk mengisi daya smartphone agar tetap prima. Sungguh, ini sangat memudahkan tanpa harus direpotkan dengan kabel pengisi daya yang terkadang tertinggal dirumah.

3. Head Unit 9 Inchi Touch Screen



Head Unit dengan dimensi 9 inchi akan memudahkan siapa saja untuk memilih aplikasi yang terpasang. Selain itu, ini juga sudah didukung dengan Andorid Auto dan Apple Car Play. Untuk mengetahui komparasi diantara keduanya, sudah kami bahas pada artikel sebelumnya dengan judul "Perbedaan antara Apple Car Play dengan Android Auto".


4. Fanel Instrumen Multi Information


Panel instrumen dengan beragam kombinasi warna dan informasi akan memudahkan Anda untuk memperoleh informasi terkait sistem yang sedang berjalan serta kerusakan yang sedang terjadi. Dengan tambulan gauge berdiamter 4,9 Inchi akan menambah visibilitas yang lebih baik.

5. Auto Air Conditioner


Sistem pendingin dirancang untuk mendingin seluruh kabin dengan sistem otmatis yang dapat menyesuaikan dengan suhu disekitar.

6. Seats Dual Tone


Tampilan dua warna pada jok kulit kursi menambah kesan sporti dan premium.

7. Cruise Control 

Cruise control mode akan membantu anda mengatur kecepatan kosntant kendaraan sesuai dengan yang Anda inginkan. Jelas, ini akan meringankan kaki Anda ketika harus menahan pedal gas dalam waktu yang lama.

Jika Anda belum mengetahui fungsinya, kami telah membahasnya Apa Itu Teknologi Cruise Control.

8. Fadle Shift


Anda tidak harus berlelah letih untuk memindahkan tangan  dari roda kemudi ke tuas transmisi. Cukup tekan padle shift yang berada tepat dibelakang roda kemudi. Ini akan memberikan sensasi seperti layaknya seorang pembalap..

9. Folding Seats


Jok kursi bagian belakang yang dapat melipat dengan sempurna akan membantu Anda untuk mengatur barang - barang bawaan dengan dimensi yang besar.

10. 8-Way Power Seats


Sandaran kursi dengan 8 setingan secara elektrik dapat Anda gunakan untuk menyesuaikan tempat duduk Anda agar lebih nyaman.

11. One Touch Foulding Seats


Kursi baris kedua bisa dilipat hanya cukup dengan satu sentuhan saja.

12. Electrochmatic  Mirror


Ini akan membantu Anda dalam hal visibilitas pada bagian belakang mobil di malam hari.

13. USB Port


Selain wireless charge rasanya kurang pas jika tidak ada port USB. Dan Fotuner 2020 telah menyediakannya untuk Anda. Tidak ada alasan daya smarphone Anda berkurang.

14. JBL Speaker


Tidak tanggung - tanggung, Toyota menyematkan sistem Audio terbaik dikelasnya menggunakan brand merek JBL, pabrikan Amerika yang khusus mengembangkan perlengkapan Audio, laudspeaker dan headphone. Bagi Anda penikmat music, ini adalah sebuah kenikmatan yang wajib Anda coba.


15. Fanoramic View 3 D


Dengan teknologi ini, Anda akan bisa melihat seluruh bagian mobil ketika Anda sedang mengemudi. Ini bukan magic, ini adalah sebuah teknologi teranyar yang patut Anda nikmati saat ini. Bagi Anda yang masih belum percaya dengan cara kerja teknolgi ini, kami sudah pernah membahasnya " Apa Itu Kamera 360 Derajat Pada Mobil ".

16. Kick Activated Back Door



Untuk membuka pintu bagasi belakang, cukup letakkan kaki Anda tepat dibawah bamper belakang dan pintu pun secara otomatis terbuka.

1 Response to "16 Fitur Terbaru Toyota Fortuner 2020 Yang Wajib Diketahui Oleh Calon Pembeli"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel