Cara Agar Seat Belt Masih Bisa Digunakan Setelah Air Bag ( Kantung Udara ) Mengembang Pada Mobil Avanza Xenia

Air bag ( kantung udara ) adalah sebuah perangkat yang ada pada kendaraan berpenumpang. Fungsi utama air bag adalah sebagai prangkat keselamatan bagi para penumpang ( manusia ) dengan cara mencegah benturan dengan komponen - komponen yang keras.

Pada mobil, air bag terpasang didalam kabin mobil dan jumlahnya berbeda - beda pada setiap mobil. Biasanya mobil yang mempunyai harga mahal akan memiliki jumlah yang lebih banyak. Ini untuk melindungi semua penumpang yang ada didalamnya.

Prinsip kerja dari air bag adalah mengembang seperti balon ketika mobil terjadi kecelakaan. Ketika air bag mengembang, maka akan melindungi bagian - bagian tubuh pegemudi / penumpang yang rawan atau dapat menimbulkan kematian, contohnya adalah bagian kepala.

Oleh karenanya, para pabrikan mobil mendesain letak air bag berada pada bagian tengah roda kemudi untuk mencegah benturan kepala dengan dengan pengemudi. Selain itu juga ada beberapa air bag yang ditambahkan pada bagian peyandar kepala ( head rest ), bagian pintu atas, dan dasbord depan bagian penumpang.


Cara kerja air bag pun didesain sedemikain rupa agar tidak mudah mengembang pada kondisi yang tidak diinginkan ( misal ,  tiba - tiba meledak ketika mobil mengalami benturan yang kecil ). Ada beberapa sistem data yang terhubung dengan cara kerja air bag, seperti pada sensor kecepatan, sensor seat belt, dan sensor pada bagian depan kendaraan. Kesemuanya menjadi data koreksi yang akan memaksimalkan kinerja air bag.

Karena fungsinya yang fatal, air bag yang telah mengembang tidak dapat digunakan kembali ( hanya 1 kali kerja ). Jika demikian, maka kita harus mengganti perangkat air bag dalam satu set agar sistem keamanan kedepannya lebih terjaga.

Air bag mengembang akibat kecelakaan
Air bag mengembang akibat kecelakaan
Kembai lagi pada fungsinya yang fatal, air bag mempunyai harga yang fantastis mahal. Dibanding dengan perangkat yang lain, air bag memiliki harga yang mahal dengan fungsi hanya 1 kali pakai. Dengan demikian, sebagai pemilik harus mengeluarkan dana lebih untuk mengganti satu unit baru.

Harga satu set perangkat air bag termasuk  seat belt kisaran diatas 20 jutaan. Bagi sebagian orang mungkin ini harga yang mahal, jika masih diperbaiki mengapa tidak dicoba.

Nah, pada artikel ini saya coba menggali informasi dari beberapa orang yang pernah mengalami kejadian air bag mengembang namun belum mempunyai biaya untuk penggantiannya. Karena jika mobil Avanza / xenia air bag nya sudah mengembang maka seat belt sudah tidak bisa dipakai lagi. ini karena sistem pengunci pada bagian retainer yang tidak dapat kembali.

Lalu bagaimana caranya agar seat belt bisa dipergunakan kembali  ? ada 3 cara yang bisa kalian lakukan.

1. Reset ECU

Untuk melakukan reset ECU, kalian bisa membawanya ke bengkel resmi. Karena di Indonesia sendiri, reset ECU terbilang sulit dan agak susah untuk mencarinya di bengkel - bengkel biasa. Oleh karenya, untuk mengurangi resiko kerusakan yang berkelanjutan, segeralah bawa kendaraan anda di bengkel resmi.

2. Melepas Pengunci Seat Belt

Seperti yang sudah saya jelaskan diatas bahwa pada mekanisme kerja seat belt  terdapat pretensioner  pegas pengembali ). Ini bisa dicoba dengan cara menariknya secara tiba-tiba dan belt harus berhenti. Nah, didalam pretensioner terdapat pengunci yang bekerja mengunci seat belt saat air bag mengembang. Fungsinya sudah jelas mencegah penumpang agar tidak terpental. Jika penguncinya sudah bekerja maka tidak dapt dipergunakan kembali  ( seat belt juga tidak bisa digunakan ). Oleh sebab itu kita bisa mencoba melepas pengunci tersebut.


3. Ganti Seat Belt Depan Dengan Seat Belt Bagian Belakang

Sebenarnya ini cara yang paling mudah, karena kalian cuma butuh melepas dan memasang sealt belt depan dengan seat belt yang belakang. Namun yang perlu diperhatikan bahwa, cobalah lihat dan perhatikan dudukan setiap seat belt.

4. Melepas Soket Sensor Seat Belt 

Ini adalah cara terakhir yang bisa kalian pilih. Ada sebagian orang yang mencoba langkah ini dan berhasil. Setiap seat belt depan terdapat sensor yang mana sensor ini mempunyai konector yang terdapat pada bagian bawah pada kedua jok  ( kursi ) bagian depan.

Diatas adalah beberapa cara terakhir yang bisa anda lakukan jika memang kalian tidak mempunyai dana yang cukup untuk menggantinya. Pabrikan sangat tidak merekomendasikan semua cara diatas, karena akan bedampak buruk pada tingkat keamanan penumpang didalamnya.

0 Response to "Cara Agar Seat Belt Masih Bisa Digunakan Setelah Air Bag ( Kantung Udara ) Mengembang Pada Mobil Avanza Xenia "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel