Fungsi Dongkrak Dan Jack Stand
Dongkrak dan jack stand |
Kendaraan - kendaraan baru umumnya dilengkapi satu unit dongkrak dan kelengkapan - kelengkapan untuk membongkar dan memasang mur roda. Dongkrak memiliki beberapa jenis mekanisme kerja yaitu :
1. Dongkrak Mekanik
Dongkrak Mekanik |
Dongkrak mekanik adalah dongkrak yang cara kerjanya secara mekanikal ( manual ) yaitu dengan memutar baut panjang yang ada diantara batang pengangkat. Jenis dongkrak mekanik digunakan untuk kendaraan - kendaraan yang ringan.
2. Dongkrak Hidrolik
Dongkrak Hidrolik |
Sedangkan dongkran hidrolik adalah dongkrak yang cara kerjanya mengandalakn tekanan minyak yang ada didalamnya. Menggunakan prinsip hukum pascal, dongkrak jenis ini digunakan untuk mengangkat kendaraan - kendaraan yang mempunyai beban berat. Cara pengoperasiannya yaitu dengan mempumpa (naik - turun ) tuasnya.
Dongkrak jenis hidrolik lebih mudah digunakan, karena tenaga yang kita gunakan untuk memumpa tuasnya tidak seberat dibandingkan dongkrak jenis mekanik dengan cara memutarnya.
Cara aman mendongkrak kendaraan |
Sebelum mendongkrak kendaran, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan yaitu :
a. Letak Dongkrak
Pastikan dongkrak akan menopang pada bagian frame mobil yang keras. Biasanya setiap kendaraan mempunyai tanda khusus sebagai penopang dongkrak. Kesalahan letak penopang pada kendaraan akan berakibat fatal, mobil tidak seimbang dan body bisa penyok.
b. Berada pada tanah yang keras
Sebelum mendongkrak, pastikan kendaraan anda berapa pada lokasi yang tepat. Maksudnya, lebih baik mengarahkan mobil untuk di dongkrak di jalan aspal dari pada dijalan berlumpur. Namun, jika harus terpaksa berada pada kondisi tanah yang berlumpur ( tidak kuat ) maka kamu bisa memasangkan balok atau sejenisnya dibagian bawah dongkrak untuk mencegah dongkrak masuk kedalam tanah akibat beban yang diterimanya.
c. Berada pada jalan yang rata
Jika ban kendaraan anda tiba-tiba bocor ditanjakan ataupun turunan, maka usaha untuk medongkrak kendaraan anda pada lokasi medan yang datar. Karena kemiringan yang berlebih pada kendaraan akan berbahaya.
Sedangkan jack stand adalah alat pembantu untuk menahan kendaraan yang sedang pada posisi terangkat. Sama seperti dongkrak, jack stand akan membantu sebagai pengamanan agar kendaraan tidak turun secara tiba-tiba karena sudah tergandal oleh jack stand.
Jack Stand |
Cara aman menggunakan jack stand ( safety stand ) |
Peletakkan jack stand juga harus berada pada komponen - komponen mobil yang keras, bisa pada bodi kendaraan yang sudah ditandai atau pada rangka ( frame ). Dan pastikan juga jack stand berada pada kondisi tanah yang keras untuk menjaga keamanan kendaraan kita.
0 Response to "Fungsi Dongkrak Dan Jack Stand "
Post a Comment